Vechain (VET) baru saja berhasil menyentuh harga tertinggi barunya pada daerah $0.34978 menurut data dari Binance. Pencapaian ini diraih pada pagi ini sekitar pukul 06.00 WIB yang membuktikan bahwa walau pasar crypto sedang jatuh, masih terdapat anggota kecil yang kuat.

Vechain Naik Sentuh Harga Tertinggi

Pencapaian tersebut diraih tanpa adanya sentimen yang besar namun akibat dorongan dari transaksi beli yang terlihat signifikan. Pada pagi ini, volume transaksi terhadap Vechain dikabarkan telah mencapai $253,34 Juta yang menjadi salah satu penyebab koin ini berhasil mencapai harga tertingginya sepanjang masa.

Apresiasi ini membuktikan bahwa korelasi negatif antara Bitcoin dan altcoins kecil yang dinyatakan sudah hilang sejak tahun lalu, masih ada. Hal ini disebabkan terdapat beberapa koin dengan kapitalisasi pasar kecil yang mengalami apresiasi di saat mayoritas pasar crypto sedang turun.

Penurunan pasar crypto dikabarkan adalah akibat dari Bitcoin yang terlihat masih stagnan bahkan sempat terkoreksi secara signifikan. Hasilnya mayoritas altcoins besar seperti Ethereum, Binance Coin, dan lainnya mengalami koreksi sehingga kapitalisasi pasar crypto jatuh.

Tetapi koreksi ini masih diselamatkan oleh koin-koin kecil seperti Vechain yang nampaknya masih akan mengalami apresiasi kuat. Apresiasi ini didukung oleh sisi teknikal yang memperlihatkan bahwa harga masih akan terus bergerak naik, bahkan lebih tinggi dari saat ini.

Sisi Teknikal Mendukung Apresiasi

Jika dilihat dari pergerakan harga, saat ini terdapat potensi retest setelah koreksi terjadi untuk VET bergerak lebih tinggi. Kemungkinan koreksi ini menjadi hal yang wajar akibat akan adanya tekanan jual dari pencapaian ke harga tertinggi ini.

Pergerakan 1 Jam VETUSD

Koreksi kemungkinan akan membawa VET ke batas bawahnya saat ini yang jika ditembus dapat membawanya kembali ke zona apresiasi sebelumnya. Tetapi jika ternyata benar mengalami retest kemungkinan besar target selanjutnya berada pada harga tertinggi baru.

Oleh karena itu, saat ini batas yang perlu diperhatikan adalah pada $0.033715 sebelum harga menentukan pergerakan selanjutnya. Kemungkinan besar jika batas tersebut berhasil ditembus, target berikutnya akan membawa VET menuju $0.032315.

Baca juga: Sektor DeFi Terus Mengalahkan Bitcoin Perihal Harga

Tetapi jika berhasil naik kemungkinan target berikutnya berada pada $0.034627 yang jika berhasil ditembus akan membawa Vechain ke harga tertinggi baru. Indikator RSI saat ini menandakan bahwa koreksi akan terjadi bersama bearish divergence yang ditunjukkan.

Namun, Indikator MACD menandakan bahwa pergerakan masih akan kuat menuju ke atas walau volume beli terlihat turun. Sehingga saat ini perhatian utama dapat dituju ke $0.033715 untuk menentukan pergerakan selanjutnya.