Staking kripto adalah cara bagi investor untuk mendapatkan hasil pasif atas kepemilikan aset kripto mereka dengan mengunci token di jaringan untuk jangka waktu tertentu.

Misalnya, jika pengguna memutuskan ingin mempertaruhkan kepemilikan Ethereum, maka ia akan melakukannya di jaringan Ethereum. Intinya adalah memungkinkan investor untuk mengunci kripto mereka jika mereka tidak berencana untuk menjualnya dalam waktu dekat.

Cara Kerja Staking

Staking terkadang disebut sebagai versi kripto dari rekening tabungan berbunga tinggi. Tetapi ada kelemahan besar dalam perbandingan tersebut: jaringan kripto terdesentralisasi, sedangkan lembaga perbankan tidak.

Mendapatkan bunga melalui staking bukanlah hal yang sama dengan mendapatkan bunga dari persentase hasil tahunan yang tinggi yang ditawarkan oleh platform terpusat. Seperti yang mengalami masalah tahun lalu, seperti BlockFi dan Celsius, atau Gemini.

Penawaran tersebut benar-benar lebih mirip dengan rekening tabungan. Orang akan menyetor kripto dengan entitas terpusat yang meminjamkan dana tersebut dan menjanjikan hadiah kepada deposan dengan bunga (hingga 20 persen dalam beberapa kasus).

Hadiah bervariasi berdasarkan jaringan tetapi umumnya, semakin banyak investor mempertaruhkan kripto, semakin banyak yang keuntungan atau hasil yang diperoleh.

Baca juga: Dogecoin Foundation Bekerja Sama dengan Co-Founder Ethereum

Pada Kamis, 9 Februari 2023, Kraken salah satu pertukaran kripto terbesar di dunia, menutup program stakingnya. Perusahaan tersebut membayar denda USD 30 juta atau setara Rp 456,2 miliar kepada Komisi Sekuritas dan Bursa AS (SEC).

SEC menyebut Kraken gagal mendaftarkan penawaran dan penjualan program staking kriptonya. Malam sebelumnya, CEO Coinbase Brian Armstrong memperingatkan para pengikut Twitter-nya regulator sekuritas mungkin ingin secara lebih luas mengakhiri staking untuk pelanggan ritel AS.

Pengetatan pada layanan staking dapat menimbulkan konsekuensi yang merusak tidak hanya untuk bursa tersebut. Ttetapi juga Ethereum dan jaringan blockchain proof-of-stake lainnya.